KHAUL UMUM DAN RUAT BUMI 2023 DESA PEGIRINGAN

    Tradisi ruwat desa atau ruwat deso (dalam bahasa Jawa) merupakan tradisi yang tidak asing lagi bagi masyarakat pedesaan di Kabupaten Pemalang. Masyarakat di pedesaan masih mempercayai adat istiadat yang diwariskan. Dalam bahasa Jawa, kata ‘ruwat’ berarti ‘luwar’ berarti melepaskan atau membebaskan, yang menurut kepercayaan warga setempat yaitu membebaskan desa dari malapetaka yang tidak diinginkan. Ruwat Desa ini diadakan dengan tujuan memohon kepada sang Pencipta, untuk keselamatan penduduk desa, kelancaran usaha, keberhasilan pertanian dan lain sebagainya dari serangan orang yang jahat, dari berbagai penyakit, serta hama untuk segala usaha pertaniannya. Ruwat desa ini merupakan bentuk rasa syukur atas hasil pertanian yang didapat.

    Pada Tahun 2023 ini, Pemerintah Desa Pegiringan Mengagendakan kegiatan Ruat Desa dan Khaul Umum Sesepuh Desa Pegiringan yang rencananya akan digelar dengan beberapa kegiatan yaitu : Pengajian Umum berlokasi di Pemakaman umum Desa Pegiringan Pada Tanggal 30 Juli 2023 Pukul 13:00 s/d Selesai dan Ruat Bumi serta Pagelaran Wayang Kulit berlokasi di Sebelah Alfamart Pegiringan Pada Tanggal 5 agustus 2023 muai Pukul 11 : 00 S/d Selesai.

    Panitia Kegiatan Muhammad Irfan Mengatakan ” kegiatan ini diselenggarakan secara rutin sebagai wujud syukur Kepada Allah SWT atas besarnya anugrah yang telah di limpahkan khususnya bagi masyarakat desa pegiringan”. dukungan dan peran serta masyarakat agar palaksanaan Kegiatan Pengajian umum Khaul Sesepuh desa Pegiringan dan ruat Bumi bisa berjalan Lancar dan memberi manfaat kepada Masyarakat sebagaimana di imbuhkan oleh Drs. Sukandar Selaku Kepala Desa Pegiringan.